Bismillah...
Lalat, sebuah hewan yang kecil, dapat memasukkan seseorang ke dalam syurga, dan seseorang yang lain ke dalam neraka. Pernah dengar kisahnya? Mari disimak~~
Dari Thariq bin Syihab, (beliau menceritakan) bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah bersabda,
“Ada seorang lelaki yang masuk surga gara-gara seekor lalat dan ada pula lelaki lain yang masuk neraka gara-gara lalat.”
Mereka (para sahabat) bertanya “Bagaimana hal itu bisa terjadi wahai Rasulullah?”
Beliau menjawab
“Ada dua orang lelaki yang melewati suatu kaum yang memiliki berhala. Tidak ada seorangpun yang diperbolehkan melewati daerah itu melainkan dia harus berkorban (memberikan sesaji) sesuatu untuk berhala tersebut. Mereka pun mengatakan kepada salah satu di antara dua lelaki itu,
“Berkorbanlah.”
Ia pun menjawab
“Aku tidak punya apa-apa untuk dikorbankan.”
Mereka mengatakan,
“Berkorbanlah, walaupun hanya dengan seekor lalat.”
Ia pun berkorban dengan seekor lalat, sehingga mereka pun memperbolehkan dia untuk lewat dan meneruskan perjalanan. Karena sebab itulah, ia masuk neraka.
Mereka juga memerintahkan kepada orang yang satunya,
“Berkorbanlah.”
Ia menjawab,
“Tidak pantas bagiku berkorban untuk sesuatu selain Allah ‘azza wa jalla.”
Akhirnya, mereka pun memenggal lehernya. Karena itulah, ia masuk surga.”
(HR. Ahmad di dalam az-Zuhd (15,16), Abu Nu’aim dalam al-Hilyah (1/203) dari Thariq bin Syihab dari Salman al-Farisi radhiyallahu’anhu secara mauquf dengan sanad shahih, dinukil dari al-Jadiid, hal. 109)
Syirik adalah dosa besar yang tidak diampuni Allah,dan tidak ada yang 'kecil' dalam syirik. walaupun itu hanya seekor lalat.
Allah berfirman, “Katakanlah: Sesungguhnya shalatku, sembelihanku, hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah, Tuhan semesta alam, tiada sekutu bagi-Nya, dan demikian itulah yang diperintahkan kepadaku dan aku adalah orang yang pertama kali menyerahkan diri (kepada Allah).” (QS. Al An’am [6]: 162-163)
semoga Ramadhan ini sebagai titik balik kita semua, untuk semakin memperbaiki diri, mengesakan Allah dan menyerahkan diri kepadaNya, serta menjauhkan diri dari segala bentuk syirik kepada apapun dan siapapun selain Allah. aamiin
Tidak ada komentar:
Posting Komentar